Krisdayanti Bongkar Gaji DPR, Langsung Dipanggil PDIP

Krisdayanti Bongkar Gaji DPR, Langsung Dipanggil PDIP

JAKARTA – Krisdayanti buka-bukaan soal gaji dan tunjangan yang diterima sebagai Anggota DPR RI di YouTube Akbar Faisal. Keberaniannya menuai pujian tapi juga berbuntut panggilan PDIP.

Pemanggilan terhadap Krisdayanti dibenarkan Ketua Fraksi PDI Perjuangan di DPR, Utut Adianto.

“Diundang ketua dan sekretaris fraksi untuk diskusi terkait pernyataan yang viral dan dianggap publik menyudutkan DPR,” kata Utut dikutip dari Tempo, Kamis (16/9/2021).

Respons PDIP terhadap pernyataan Krisdayanti itu pun disorot warganet. Tidak sedikit komentar netizen yang menyudutkan partai berlambang banteng tersebut.

Menurut netizen, sudah seharusnya gaji dan tunjangan DPR RI dibuka ke publik supaya rakyat tahu kinerja dan apa yang diperoleh wakil mereka di gedung dewan.

@KrisDayantiRL sudah benar, bahwa rakyat mesti tahu apa saja yang diterima anggota dewan dan pejabat karena semua itu dari uang rakyat. @PDI_Perjuangan risih? Berarti dugaan rakyat selama ini benar, bahwa DPR habisin APBN tapi gak kerja,” tulisborjuis zuhud di akun Twitternya @anditoaja, Jumat (17/9/2021).

Warganet lainnya, yang juga mantan Juru Bicara Presiden Gus Dur Adhie M Massardi ikut mengungkit soal Kridayanti.

“KD EFFECT▪︎kepolosan Krisdayanti soal uang yg didapat sbg anggota DPR yg banyak banget itu bikin Senayan wabil khusus bapak2nya pada senewen. ▪︎di rumah diinterograsi istri, rekening dibongkar, dan lalu muncul gerakan Follow the Money. Uang yg banyak itu ngalir ke mana saja?,” ungkapnya. (msn/fajar)

Baca juga:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: